Program Studi Teknik Mesin
Gedung F & G (Hery Hartanto) lantai 5
Jl. Kyai Tapa No. 1 Grogol
Jakarta Barat
Indonesia, 11440
Telp. : (62-21) 566 3232 ext. 8434
Peta lokasi
Kegiatan yang diketuai oleh Dr. Rianti Dewi Sulamet-Ariobimo, ST., M.Eng. IPM, ini dilaksanakan pada hari Kamis dan Jumat, 18 – 19 Juli 2019 dan dihadiri oleh Peserta di Laboratorium Metalurgi Fisik Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknologi Industri Universitas Trisakti.
Seperti telah disampaikan sebelumnya, penggunaan atau penanganan material yang salah akan menyebabkan terjadinya kegagalan dalam sebuah mekanisme dan secara umum masyarakat tidak paham dengan hal tersebut. Masyarakat cenderung melihat bahwa material yang harus dipilih adalah material yang lebih tinggi jenis dan atau kekuatannya. Sebagai contoh adalah penggunaan baja tahan karat untuk rumah pompa yang diaplikasikan pada daerah pemungkiman yang jauh dari pantai. Contoh lainnya adalah penggantian bahan FCD 450 dengan FCD 700 untuk baut pada jembatan yang menyebabkan jembatan tersebut ambruk. Kesalahan pemilihan material tidak hanya akan merugikan secara finansial tetapi sampai batas tertentu akan membahayakan kehidupan manusia.
Diharapkan dengan pemahaman yang diberikan ini maka masyarakat umum dalam hal ini khususnya masyarakat industri dapat memilih material secara benar sehingga kerugian dapat diminimalisasi.
Ketua Pelaksana : Dr. Rianti Dewi Sulamet-Ariobimo, ST., M.Eng.IPM
Instruktur :
1. Dr. Rianti Dewi Sulamet-Ariobimo, ST., M.Eng.IPM.
2. Dr. Daisman P.B. Aji, ST
3. Dr. Ir. Triyono, MS
4. Ir. Yusep Mujalis, MT
5. Ir. Noor Eddy, MSME
6. Ir. Tono Sukarnoto, MT
7. Dr. Ir. M. Sjahrul Annas, MT
8. Yoska Oktaviano, ST., MT
9. Ersan Y. Muslih, M.Sc.Eng
10. Dr. Ir. Dody Prayitno, M.Eng.