Berita

Berita Thumbnail
Kamis, 17 Januari 2019
Oleh: Admin

Fakultas Teknologi Industri Universitas Trisakti Menerima Kunjungan Dari Kementrian Kesehatan Republik Indonesia

Fakultas Teknologi Industri Universitas Trisakti menerima kunjungan dari Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. Maksud dan tujuan kunjungan adalah untuk studi banding dalam rangka peningkatan kompetensi dan kemampuan SDM di lingkungan Balai Besar Pelatihan Kesehatan (BBPK).

Rombongan Studi banding berjumlah 35 terdiri dari pimpinan dan staf pegawai Kementrian Kesehatan Republik Indonesia.

Kunjungan dilakukan pada Kamis, 17 Januari 2019 bertempat di Trisakti Smart Classroom, Gedung Hery Hartanto lantai 7, Kampus A Universitas Trisakti.

Rombongan Studi Banding di terima oleh :

  • Prof. Dr. Ir. Indra Surjati, MT selaku Dekan FTI
  • Dr. Ir. Rianti Dewi Sulamet-A, MT, M.Eng, IPM selaku Wakil Dekan I,
  • Dr. Ahmad Zuhdi, SSi, M.Kom selaku Wakil Dekan IV,
  • Tim Pengelola Trisakti Smart Classroom.
Kegiatan studi banding diisi dengan pengenalan serta penjelasan mengenai Trisakti Smart Classroom (TSC). Semoga kegiatan studi banding dapat menjadikan Universitas Trisakti sebagai bench mark bagi peningkatan SDM di lingkup pemerintahan.

(Sumber : IG@usakti_official)

Floatin Button
Floatin Button